Siaran BERITA HARIAN – 17 Mei 2025
Presiden AS Trump memulai lawatan-Nya ke Timur Tengah, perjalanan besar pertama dalam masa jabatan kedua-Nya, berpidato di Forum Investasi Arab Saudi 2025. Poin-poin utama meliputi: + Kemitraan AS-Saudi: Presiden Trump memuji aliansi selama 80 tahun, yang sekarang “lebih kuat daripada sebelumnya”, menekankan hubungan pribadi-Nya dengan para pemimpin Arab Saudi termasuk Raja Salman dan Putra Mahkota Mohammed bin Salman. + Pencapaian AS: Presiden Trump berbagi keberhasilan pemerintahan-Nya dalam pengendalian perbatasan, perekrutan militer, pertumbuhan ekonomi, dan investasi yang memecahkan rekor. + Transformasi Arab Saudi: Presiden Trump memuji modernisasi Arab Saudi di luar industri minyak, dengan kota-kota futuristik dan acara-acara global. + Kesepakatan Ekonomi Besar: Presiden Trump mengumumkan lebih dari US$1 triliun dalam investasi dan rekor perjanjian militer dan komersial AS-Arab Saudi. + Visi Perdamaian Timur Tengah: Presiden Trump mendesak Arab Saudi untuk bergabung dengan Perjanjian Abraham [kesepakatan perdamaian Timur Tengah yang bersejarah dari masa jabatan pertama Presiden Trump] dan mengkritik pengaruh Iran dan kebijakan Timur Tengah Biden. + Strategi Iran: Presiden Trump menawarkan perdamaian dan kemakmuran kepada Iran jika negara itu menghentikan terorisme dan program senjata nuklirnya, dan mengancam sanksi dan pembatasan minyak jika tidak. + Kepemimpinan Regional: Presiden Trump mendorong negara-negara Teluk untuk memimpin melalui inovasi dan kerja sama, bukan konflik. + Pujian Diplomatik: Presiden Trump berterima kasih kepada para pemimpin Arab Saudi dan sekutu AS, menampilkan diri-Nya sebagai pemimpin global yang kuat namun damai (FOX 35 Orlando)
Presiden AS Trump bertemu dengan Presiden sementara Suriah Ahmad al-Sharaa di Riyadh, Arab Saudi – pertemuan pertama antara pimpinan AS dan Suriah dalam 25 tahun terakhir (Fox News)
Presiden AS Trump berjanji untuk mencabut sanksi terhadap Suriah, dengan tujuan memberi pemerintahan barunya sebuah “awal yang baru” dan “kesempatan untuk menjadi hebat”. Sebagai tanggapan, warga Suriah berbondong-bondong ke jalan-jalan di Ibu Kota Damaskus untuk merayakan keputusan Presiden AS dan langkah-langkah-Nya untuk menormalisasi hubungan AS-Suriah (Fox News)
Presiden AS Trump tiba di Qatar, disambut oleh emir yang berkuasa di negara tersebut, Sheikh Tamim Al Thani, untuk tahap selanjutnya dari tur Timur Tengah-Nya (AP)
Yerusalem: Ribuan orang berkumpul di Konferensi Perdamaian Rakyat untuk menyerukan diakhirinya perang di Gaza, pembebasan semua sandera, dan solusi dua negara untuk perdamaian antara Israel dan Palestina (Việt Nam News)
Presiden Tiongkok Xi berjanji untuk membantu Myanmar membangun kembali setelah gempa bumi dahsyat pada Maret 2025 (Reuters)
Presiden Trump menandatangani perintah eksekutif untuk menurunkan harga obat resep dengan mengharuskan perusahaan farmasi AS mengenakan harga yang sama kepada warga Amerika seperti pelanggan luar negeri. Presiden mengatakan bahwa perusahaan obat sering kali mengenakan harga yang sangat tinggi kepada warga Amerika untuk secara artifisial menurunkan harga di luar negeri. Dia berjanji, “Orang Amerika tidak akan lagi dipaksa membayar hampir tiga kali lipat lebih mahal untuk obat-obatan yang sama persis, yang sering kali dibuat di pabrik yang sama persis” (Sky News Australia)
AS: Seorang hakim daerah didakwa karena diduga membantu seorang imigran ilegal yang dituduh melakukan kekerasan domestik agar terhindar dari penangkapan (Sky News Australia)
Seorang hakim federal AS mendukung keputusan Presiden Trump untuk menggunakan Undang-Undang Musuh Asing untuk mendeportasi imigran ilegal yang melakukan tindak kriminal – sebuah kemenangan besar lainnya di bidang hukum bagi Presiden dan pemerintahan-Nya (Sky News Australia)
Militer AS mengakhiri perawatan transisi gender bagi pasukan transgender, mengikuti perintah Presiden Trump yang melarang orang transgender dan orang yang mengalami kebingungan gender untuk berdinas (Fox News)
Penelitian menunjukkan pola makan vegan yang direncanakan dengan baik tidak menyebabkan defisiensi seng. Anggapan bahwa kacang-kacangan dan polong-polongan mengganggu penyerapan seng dalam tubuh adalah mitos karena merendamnya dengan benar akan meniadakan efek tersebut. Seng juga banyak terdapat pada banyak makanan nabati, termasuk biji labu, biji-bijian utuh, dan makanan fermentasi, sehingga para vegan memiliki banyak pilihan untuk memenuhi kebutuhan seng harian mereka (Anchay TV)
Vietnam: Banyak jalan terendam banjir setelah hujan lebat di Kota Đồng Hới [Provinsi Quảng Bình] (Dân Trí)
Vietnam: Banjir menyapu banyak perkemahan wisata di air terjun A Don di Kota Huế (Dân Trí)
Hujan lebat dan badai di Provinsi Quảng Trị, Vietnam mengakibatkan satu orang meninggal dan satu orang hilang setelah tanah longsor dan banjir (Dân Trí)
“Fantastis”: Badai petir di Negara Bagian Texas, AS mencapai ketinggian 70.000 kaki [lebih dari 21.000 meter], sekitar dua kali lipat dari ketinggian tempat pesawat komersial terbang. Pada ketinggian ini, badai semacam itu dapat menjatuhkan hujan es sebesar melon; untungnya, perubahan kondisi yang tiba-tiba mencegah hal ini terjadi (Newsweek)
Laporan global memperingatkan petani pisang “berjuang setiap hari” melawan perubahan iklim karena cuaca ekstrem, hama, dan penyakit menghancurkan tanaman mereka (Euronews)
Burung-burung di ibu kota Bangladesh, Dhaka, menghilang karena hilangnya habitat akibat aktivitas manusia (The Daily Star)
UE: Studi menemukan bahwa “pemberian zat kimia secara paksa” kepada hewan laboratorium [prosedur umum yang dikenal sebagai “gavage”] membunuh hewan dalam 1 dari 7 studi yang menggunakannya. Teknik ini, yang melibatkan memasukkan tabung [sering kali terbuat dari logam] ke tenggorokan anjing, kelinci, dan hewan lainnya, bertanggung jawab atas 21% dari semua cedera atau kematian hewan dalam laporan uji toksisitas Eropa yang telah ditinjau (Cruelty Free International)
Kutipan yang membangkitkan semangat hari ini: “Bukan gunung yang kita taklukkan, melainkan diri kita sendiri.” – Sir Edmund Hillary